googlef1d469d5fe68ebf6.html BangJoRu: Memaksimalkan Kick Starter Untuk Memperpanjang Umur Aki

Memaksimalkan Kick Starter Untuk Memperpanjang Umur Aki


Halo Brosis
Untuk menghidupakan sebuah mesin sepeda motor ada dua cara normal, yang pertama dengan starter elektrik yang ada di stang motor. Kemudian cara kedua yaitu dengan starter engkol atau bahasa kerennya (kick stater). Sebenarnya ada satu cara abnormal yaitu dengan mendorong (khusus matic nggak berlaku), hehehe.
Dan dijaman maha kepraktisan saat ini, cara yang paling mudah dan cepat adalah yang sering dipakai oleh pengguna sepeda motor, yup elektrik starter, sedangkan kick starter sering kali dipergunakan hanya saat darurat saja seperti saat aki tekor, motor mogok.
 Akan tetapi sebenarnya jika kita mau dan jeli, manfaat kick starter tidak hanya dipergunakan saat darurat saja. Maksudnya ?, memperpanjang umur aki. Bjr sudah menggunakan cara ini di 3 motor sekaligus, dan alhamdulillah berhasil memperpanjang umur aki.
Pertama di jupiter mx yang akinya koit menjelang tahun ke 5, kemudian beat karbu aki aspira sampai 2 tahun lebih. Dan yang terakhir verza yang bulan lalu sampai di tahun  ke 3 belum menunjukkan gejala aki drop (minta ganti).

Memaksimalkan di pagi hari
Ya kerja paling berat aki adalah saat di pagi hari ketika pertama kali kita menghidupkan mesin sepeda motor kita. Belum lagi pagi hari adalah kondisi mesin sedang dingin2nya akibat udara malam, hal itu diperparah dengan pengaplikasian AHO di motor2 terbaru, jadi kebayangkan gimana kerja aki dipagi hari.
Dan tiba2 saja aki mendapat beban untuk menghidupkan double stater. Sebenarnya jika kita sudi saja menghidupkan mesin dengan kick stater di pagi hari dapat meringakan beban aki. Karena dengan cara mengengkol stater maka, arus listrik untuk menghidupkan starter lebih minim karena kick starter langsung memutar as kruk motor.
Cukup saat di pagi hari saat pertama kali menghidupkan motor saja, Berat ?, untuk ukuran motor di bawah 250 cc single cylinder sih enggak berat kok, masak sehari ngengkol kick stater sekali saja berat. Tapi yang perlu diingat cara ini hanya untuk yang motornya ada kick staternya, kalau yang nggak ada nggak perlu repot dorong2 motor di pagi hari untuk hemat aki, hehehehe, malah jadinya nggak hemat umur aki malah malu-maluin, tapi nggak papa bagi yang demen bergaya racing, wkwkwkwk

kalau ini, pasti ngekick lah, hehehe

Semoga bermanfaat


Tidak ada komentar:

Posting Komentar