googlef1d469d5fe68ebf6.html BangJoRu: Welcome Mio Sporty

Welcome Mio Sporty

langsung ganti oli
Halo Brosis
Beberapa waktu lalu bjr dapat order dari kakak bjr yang merantau di ibukota, pesannya singkat yaitu untuk mencarikan motor untuk transportasi di sana, dengan budget yang minim tentunya.
Minimnya budget memang bukan tanpa alasan, beli baru sebenarnya bisa tapi uang memang harus dibagi dengan kebutuhan lainnya. Beli baru pun agak sayang karena suasana parkiran kosan di jakarta yang luar biadab karena motor di taruh di halaman depan tanpa atap penutup jadi motor harus rela panas2 dan kehujanan, (verza bjr pernah 3 hari di sana, hehehe).
Alhasil motor bekas adalah pilihan yang paling bijak, yap request matic, warna gelap, tahun nggak seberapa tua. Di indonesia ada 3 pilihan yaitu honda, yamaha,suzuki.

Matic honda bekas jelas yang bjr pertama coret, alasannya Cuma 1 mahal !, kedua suzuki ada opsi nex yang harga bekasnya di tempat bjr (sda-sby) masih nangkring di 5-7 juta (tahun 2012-2014) pilihan kedua bjr sih cocok, wong suzuki itu pabrikan jepang toh, meski saat ini sudah ogah-ogahan jualan motor, tapi motornya bagus, sparpart lumayan aman, bengkel ada lah di kota meski Cuma satu dua, masalahnya kakak bjr ogah, walhasil nex coret.
Tinggal opsi yamaha tentu dengan mio seriesnya, dan akhirnya memantapkan hati untuk hunting mio sporty tahun 2009-2010. Dan setelah beberapa hari mencari akhirnya nemu dan bjr mahar di angka 5,2 juta.
Kok mio?, kan boros ?, iya setelah bjr coba pun demikian, seliter Cuma dapet 30-33 km an, tapi memang dengan budget yang terbatas plus model yang masih digemari dan cocok untuk perempuan serta beres yamaha yang masih lebih banyak daripada suzuki tentu menjadi pilihan yang pas.

langsung ganti oli, 
Selanjutnya ?, tentu saja yang namanya motor bekas apalagi di atas 5 tahun perlu perbaikan sana-sini, tapi motor yang bjr dapat juga masih dalam kondisi wajar untuk part yang harus diganti. Paling utama tentu oli mesin dan gear box, van belt kit tentunya, terlebih setelah bjr cek odometer masih 46 ribu terbilang minim untuk usia 7 tahun, (padahal verza 3 tahun 44 ribu, wkwkwk)
last mio series memang menjadi opsi yang menarik untuk segmen motor bekasnya dibanding king of matic yang bekasnya masih naudzubilah harganya.
Semoga bermanfaat


Tidak ada komentar:

Posting Komentar