googlef1d469d5fe68ebf6.html BangJoRu: Ganti Bearing Dudukan Gear Yamaha

Ganti Bearing Dudukan Gear Yamaha



rompal abis
Halo Brosis
Selama ini kalau bermasalah dengan bearing di kaki-kaki kebanyakan ya bearing roda yang rusak, akan tetapi sebenarnya masih ada satu lagi bearing selain bearing roda di sektor kaki-kaki. Ya bearing dudukan gear.
Kejadian bermula saat mx yang bannya bocor, berhubung jarak tukang tambal dari rumah bjr lumayan buat kringetan kalau nuntun motor, alhasil opsi melepas ban pun menjadi pilihan.
Kelar ban di tambal, kemudian bjr pasang roda belakang di motor, dan setelah terpasang lah kok muncul bunyi2 gaib saat roda belakang coba bjr putar, terlebih putaran roda kurang lenyah dan tampak berat. Kemudian satandar tengah lagi motor, lalu bjr bongkar kembali roda belakang, sempat kepikiran bearing roda kocak / pecah, tapi setelah bjr cek masih sehat2 nggak ada masalah.

Setalah bjr teliti, ternyata bearing dudukan gear yang rompal, tampak tutup bearing sudah copot amburadul dan bola2 gotrinya beberapa sudah peang nggak berbentuk.
Solusi
Solusi satu2nya ya ganti bearing, sempat juga neting, rumah dudukan bearing gear kemakan, akan tetapi setelah di cek tidak. Langsung dah ke toko, tapi eiits itu kode bearingnya berapa ya ?, saat bjr cek tutup bearing yang seharusnya memuat kode bearing sudah nggak ada, (saking parahnya).


Solusinya buka website yamaha, klik part catalouge, dan cek, ternyata hampir semua motor bebek dan sport 150 cc yamaha kode bearing dudukan gear adalah 6004, harga 18 ribu, langsung dah ngacir ke bengkel dan ternyata ori ygp kosong, ada ntn yang tulisannya made in japan, sudah langsung beli meski harga lebih mahal (25 ribu).

25 rebu,
Coba di pasang, tapi terlebih dahulu keluarkan bearing yang hampir hancur bisa dengan memukul kunci T dengan palu. Setelah keluar pasang baru, dan selesai.
Tercatat ini pertama kalinya si mx ganti bearing dudukan gear belakang, padahal umur motor hampir 10 tahun, termasuk awet dah bawaan motor.

Semoga Bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar